Sunday, January 6, 2013

Sucikan Telur dari Najis Sebelum Dimasak



Pada waktu kita memasak telur, perlu dicuci dulu sebelumnya supaya tidak ada sisa najis di kulit telur.
Dalam mendidik anak, kita musti pastikan bahwa semua makanan yang dimakan oleh anak bebas dari benda-benda haram. Salah satu benda haram yang sering dilupakan orang adalah najis pada kulit telur ayam. Telur ayam yang baru keluar dari ayam selalu ada najisnya walaupun sedikit. Telur yang masih ‘segar’ ini jika terpegang pada waktu memasak, maka najisnya dapat menempel di tangan kita, dan kemudian dapat berpindah ke bahan makanan lainnya yang akhirnya termakan. Dapat juga sewaktu telur tersebut dipecahkan, ada najis yang jatuh ke bahan makanan kita. Jika najis ini ada yang termakan, maka artinya ada barang haram yang masuk ke badan. Jika demikian halnya, akan dapat mempengaruhi perkembangan batin anak-anak dan orang dewasa yang memakannya. Oleh sebab itu, sebelum memasak telur, cucilah dulu dengan air mengalir untuk menghilangkan najisnya.
Beberapa blog yang juga membahas perkara ini:
 Sumber Gambar